Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung: Era Baru Mirza – Jihan, Sektor Pariwisata Harus Jadi Prioritas

Dukungan Penuh DPRD Lampung untuk Gubernur Baru, Fokus Pariwisata dan Ekonomi Daerah

Naldi Rinara, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung. Foto: Dok. for Headlines.id
Naldi Rinara, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung. Foto: Dok. for Headlines.id

HEADLINES.ID – Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung, Naldi Rinara menyatakan dukungan penuh terhadap program kerja kepala daerah yang baru Rahmat Mirzani Djausal dan Jihan Nurlela, Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Lampung periode 2025-2030, terutama dalam optimalisasi pemanfaatan anggaran agar selaras dengan visi dan misi kepemimpinan mereka.

Ia menekankan pentingnya program 100 hari kerja yang harus langsung menyasar sektor-sektor strategis, salah satunya pariwisata, ujarnya, Senin, 24 Februari 2025.

Naldi menegaskan, pariwisata memiliki potensi besar dalam menghasilkan pendapatan dan pertumbuhan ekonomi, serta memberikan kontribusi yang signifikan terhadap pendapatan daerah.

“Pariwisata juga dapat meningkatkan investasi, peningkatan lapangan kerja, dan peningkatan infrastruktur,” ungkapnya.

Naldi Rinara, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung. Foto: Dok. for Headlines.id
Naldi Rinara, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung. Foto: Dok. for Headlines.id

Sejauh ini, Provinsi Lampung memiliki daya tarik wisata sebanyak 17 Juta orang wisatawan. Antara lain, Wisata Alam, Wisata Budaya, Wisata Buatan, Wisata Minat Khusus, kita harus berani berinovasi dan menciptakan produk-produk pariwisata yang kreatif dan menarik. Dengan begitu, kita bisa menarik lebih banyak wisatawan dan meningkatkan pendapatan daerah dari sektor pariwisata, ungkapnya.

“Untuk mempermudah pergerakan wisatawan menuju destinasi pariwisata juga perlu dilakukan peningkatan aksesibilitas berupa prasarana transportasi, sarana transportasi, dan sistem tranportasi,” ujarnya.

Sementara itu, Naldi menilai perlu ada partisipasi masyarakat lokal dalam peningkatan wisatawan ke Lampung. Sebab, pengetahuan akan wisata daerah lebih dekat dengan kehidupan masyarakat lokal.

Naldi Rinara, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung. Foto: Dok. for Headlines.id
Naldi Rinara, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung. Foto: Dok. for Headlines.id

Tak hanya itu, pemerintah juga dapat melibatkan komunitas hingga influencer lokal dalam mempromosikan wisata di Provinsi Lampung, ungkapnya.

Politisi Nasdem tersebut juga mengingatkan, Pemerintah tidak boleh hanya terpukau dengan banyaknya wisatawan yang datang dan pendapatan yang meningkat.

“Pemerintah harus memastikan pelayanan dan keamanan wisatawan tetap terjaga,” ujarnya.

Naldi Rinara, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung. Foto: Dok. for Headlines.id
Naldi Rinara, Wakil Ketua DPRD Provinsi Lampung. Foto: Dok. for Headlines.id

Ia, juga menyoroti pentingnya peningkatan infrastruktur di kawasan wisata untuk mendukung operasional aktivitas wisata yang lebih aman dan nyaman. Selain itu, ia menekankan perlunya upaya proteksi dan mitigasi risiko bagi wisatawan, ujarnya.

“Pariwisata kedepan akan menjadi tulang punggung Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang memberikan kontribusi signifikan terhadap pembangunan ekonomi Lampung”, tutupnya.


Ikuti Kami di Google News: HEADLINES.ID