Makanan Terbaik Untuk Kesehatan Otak

Study Breaks Magazine

Maka dapat dikatakan bahwa keberadaan karbohidrat sangatlah penting untuk mendukung kesehatan dan fungsi otak. Namun kita perlu fokus pada salah satu jenis karbohidrat. Buah, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan, dan gula alami dari produk olahan susu adalah jenis karbohidrat yang baik untuk menjaga kesehatan tubuh dan otak. Makanan manis seperti kue juga merupakan sumber karbohidrat, sayangnya terkadang mengandung kalori dan lemak yang banyak serta rendah vitamin, mineral, dan phytonutrisi. Jadi makanan manis tersebut bukanlah pilihan tepat untuk mendukung kesehatan tubuh dan otak.

Baca Juga :  Cara Buat Katalog di Aplikasi WhatsApp Bisnis

Uniknya, sekitar 70% berat otak adalah lemak. Sel-sel dan saraf otak dilapisi dengan lemak, sehingga tubuh membutuhkan lemak yang sehat untuk menjaga struktur otak ini tetap terjaga. Kondisi ini membuktikan bahwa asam lemak tertentu terutama asam lemak omega 3, sangat dibutuhkan untuk mendukung kesehatan otak. Salah satu asam lemak tersebut yaitu asam docosahexaenoic atau DHA, adalah asam lemak yang paling banyak jumlahnya di dalam otak. Karena tubuh tidak dapat memproduksi DHA, maka dibutuhkan pasokan DHA yang dapat berasal dari ikan dan suplemen minyak ikan. Keduanya adalah sumber DHA terbaik. Selain lemak sehat dari ikan dan minyak ikan, kacang juga bermanfaat. Di dalam kacang terkandung lemak tak jenuh yang sehat dan vitamin E yang berfungsi sebagai antioksidan.

Kesehatan otak juga bergantung pada konsumsi protein karena dapat menyuplai asam amino, dimana digunakan oleh tubuh untuk membentuk neurotransmitters, yaitu sejenis chemicals khusus yang mendukung sel-sel otak mengirim dan menerima sinyal. Jadi, penuhilah kebutuhan protein dari makanan nabati seperti kedelai, kacang polong, dan kacang-kacangan, serta dapat juga dari seafood, ayam, daging tanpa lemak, dan produk hasil olahan susu yang rendah lemak.