Live Streaming Shopee Liga I Persib vs Semen Padang

Headlines.id – Persib Bandung akan menjamu Semen Padang di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (18/9/2019) pukul 18.30 WIB.

Pertandingan tersebut, baik Persib Bandung atau Semen Padang tidak akan diperkuat oleh satu pilar mereka.

Persib Bandung tidak akan diperkuat oleh pilar timnas Indonesia, Febri Hariyadi.

Febri Hariyadi absen lantaran mendapatkan akumulasi kartu kuning, Pemain bernomor punggung 13 itu telah mengumpulkan tiga kartu kuning.

Persib Bandung kemungkinan tidak diperkuat striker asing Ezechiel N’Douassel. Ia belum kembali dari dari membela timnas Chad.

“Soal Ezechiel Ndouassel masih belum ada kabar, jadi saya tidak bisa berkata apapun saat ini,” kata Robert Rene Alberts seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi Liga 1 2019, Selasa (17/9/2019).

Sedangkan Semen Padang tidak akan diperkuat Irsyad Maulana yang juga mendapatkan akumulasi kartu kuning.

Prediksi Susunan Pemain
Persib: I Made Wirawan, Henhen Herdiana, Achmad Jufriyanto, Ardi Idrus, Dedi Kusnandar, Esteban Vizcarra, Supardi Nasir, Omid Nazari, Ghozali Siregar, Kevin van Kipperluis.

Semen Padang: Teja Paku Alam, Leo Guntara, Dedi Gusmawan, Agung Prasetyo, Muhammad Rifki, Flavio Beck Junior, Yoo Hyun-koo, Dedi Hartono, Fridolin Kristof Yoku, Vanderlei Fransisco, Karl Marx
(wrt)

LINK LIVE STREAMING PERSIB VS SEMEN PADANG


Ikuti Kami di Google News: HEADLINES.ID